Saat ini, aktris kelahiran 26 Agustus 30 tahun lalu ini tengah sibuk sinetron berjudul “Putri Duyung” yang ditayangkan di MNCTV. Sinetron besutan rumah produksi MD Entertainment ini mengangkat genre fantasi yang belum banyak diangkat di sinetron remaja lain. Luna berperan sebagai Maya, guru di sebuah sekolah SMA yang juga seorang Ratu Duyung. Maya meminta Asti, Indah dan Raya yang tiba-tiba berubah menjadi duyung untuk melakukan 1000 kebaikan demi kembali ke wujud manusia biasa.
Terlepas dari segala gosip yang mengiringi langkah kariernya, aktris bernama asli Luna Maya ini mencetak jejak karier yang cemerlang di industri hiburan Indonesia. Sebagai aktris, ia telah memerankan banyak film dan sinetron. Film-film seperti Cinta Silver, 30 Hari Mencari Cinta, Bangsal 13, Coklat Stroberi, Jakarta Undercover, Hi5teria, hingga yang terakhir ia berperan dalam film bergenre thriller, Killer.
Catatan yang ia raih sebagai pemain sinetron pun tak kalah panjang, bayangkan saja Luna yang telah aktif sejak tahun 2004 ini sudah membintangi 18 sinetron yang hampir semua meraih rating memuaskan.
Sebagai presenter, Luna pun dikenal membawakan acara musik seperti Dahsyat, Hizteria dan Inbox. Ia pun membintangi berbagai acara televisi lain seperti Pesbukers, Campur-campur, Republik Cinta Midnite dan lain sebagainya. Selain itu, Luna pun menjadi model video klip, bintang iklan, dan penyanyi dengan hits single Biarlah feat Killing Me Inside.
Biodata Luna Maya :
Lahir : Denpasar, 26 Agustus 1983Umur : 30 Tahun
Pekerjaan : Aktris , Model, Penyanyi, Presenter, Bintang Serial TV
Tahun aktif : 2004 - sekarang